[Anime] Shiki

Shiki cover

Udah lama ga nonton anime ber-genre horror-misteri. Dan akhirnya Shiki memuaskan rasa hausku.heheh.
Anime ini merupakan rekomendasi dari reader Lollipop.

Shiki adalah anime berjumlah 22 episode dengan satu tambahan spesial episode. Menceritakan sebuah desa kecil bernama Sotoba di mana seluruh penduduknya hidup dengan tenang dan damai. Disebutkan bahwa di malam hari, para warga desa tidak perlu mengunci pintu rumah karena tidak akan ada kejahatan.

Shiki-1

Keanehan dimulai saat keluarga Kirishiki baru saja pindah ke desa Sotoba dan menempati rumah Kanemasa, satu-satunya rumah termegah dan bergaya Eropa kuno di desa tersebut.
Shimizu Megumi, 17 tahun, gadis yang sangat membenci desa tempatnya tinggal dan selalu berangan-angan untuk pergi ke kota dan menjadi gadis kota itu tiba-tiba hilang. Seisi desa mencari Megumi dan baru menemukan hasil di hari kelima Megumi hilang. Gadis itu ditemukan dalam keadaan lemah, tapi anehnya ia hanya diam tanpa meminta tolong.

Shiki-Megumi

Dokter desa, Ozaki mendiagnosa bahwa Megumi terkena anemia dan menyebabkan keadaannya lemah seperti sekarang ini. Keadaan Megumi tidak memungkinkan siapa pun mengorek informasi mengenai ke mana Megumi hilang dan apa yang sebenarnya terjadi. Mengejutkan, hari berikutnya Megumi tewas begitu saja. Penyebab kematian adalah anemia hebat.

Kematian Megumi meninggalkan duka mendalam bagi banyak orang, terutama sang Dokter yang tidak mengerti mengapa Megumi tewas tiba-tiba. Setelah kematian Megumi, desa mulai diserang sebuah keanehan di mana warganya mulai datang ke klinik dengan gejala yang sama dengan Megumi. Korban berjatuhan, nyaris setiap hari ada warga yang tewas dengan gejala yang sama. Sang Dokter yang kemudian menemukan sejenis gigitan serangga pada tubuh warga yang sakit/tewas menyimpulkan bahwa desa diserang epidemic/wabah penyakit musim panas yang disebabkan oleh gigitan serangga. Tapi, sang Dokter menyadari bahwa mereka yang terkena gejala itu juga mengalami perubahan dalam sikapnya, seperti berhenti bekerja tiba-tiba, tidak mau dibawa ke klinik, tidak mau dirawat, bahkan tidak mau mengatakan pada siapa pun tentang gejala yang ia alami.

Shiki-2

Natsuno Yuuki, teman sekolah Megumi yang juga merupakan lelaki yang disukai Megumi itu merasakan sesuatu yang aneh setelah kematian Megumi. Yuuki yang pendiam dan cenderung dingin itu merasa bahwa Megumi tetap memerhatikannya lewat jendela kamar, seperti yang selalu dilakukan gadis itu semasa hidupnya.

Jumlah kematian di desa selama musim panas tak bisa dikendalikan, Dokter Ozaki mulai merasa depresi, sementara itu Yuuki semakin yakin bahwa Megumi kembali hidup dan benar-benar datang ke jendela kamarnya. Yuuki yang mulai merasa ketakutan menjadi sering menginap di rumah satu-satunya teman baiknya, Tohru. Hingga suatu malam, ia bermimpi Megumi muncul dari kolong lemari di dalam kamar, lalu mengatakan bahwa ia membenci Tohru dan menggigit leher Tohru dengan taring runcing yang muncul dari sela-sela giginya.

Shiki

Setelah hari itu, Tohru tidak masuk sekolah. Adiknya, Aoi-chan mengatakan bahwa kakaknya itu terlalu sibuk bermain game baseball sehingga mengantuk dan tidak pergi ke sekolah. Seperti yang udah bisa ditebak, hari berikutnya Tohru tewas begitu saja.

Setelah kematian Tohru ini, cerita semakin menarik, terutama dari ep.6 menuju 10 di mana misteri di dalam desa ini semakin menemui titik terang. Bukan hanya Yuuki, tapi juga Dokter Ozaki yang mulai menyadari kemungkinan bahwa penghuni Kanemasalah yang menjadi penyebab kematian para warga.

Shiki-3

Dokter Ozaki semakin penasaran, terlebih lagi saat istrinya ikut menjadi korban. Ia memutuskan untuk melakukan percobaan pada istrinya tersebut. Dan yakinlah bahwa apa yang selama ini ia pikirkan adalah benar. Kedatangan Yuuki padanya, untuk yang kedua kalinya membuat Dokter Ozaki memiliki harapan karena Yuuki juga memiliki pemikiran yang sama dengannya. Pertanyaannya adalah, bagaimana cara meyakinkan para warga bahwa penyebab kematian selama ini adalah para Shiki yang menghisap darah seperti vampire?

MY THOUGHT

Di episode-episode awal anime ini, aku udah cukup merasakan suasana mencekam Sotoba. Ditambah lagi dengan sfx dan back sound yang mencekam, menjadikan suasana di Sotoba ini begitu sepi dan penuh misteri. Ada begitu banyak pertanyaan yang muncul di setiap episode dan bikin penasaran to the max.

Setelah misteri di desa tersebut mulai jelas, aku merasa Shiki ini mirip2 dengan AMC’s series ‘The Walking Dead’ yang lagi aku nantikan season 5 nya. Yah, hampir sama lah, Cuma bedanya para Shiki ini hanya menghisap darah dan masih punya perasaan layaknya manusia biasa. Kalo The Walking Dead itu makan manusia dan mereka udah kayak monster, ga punya hati, pikiran, dan perasaan.

Shiki-5

Oya, anime horror-misteri ini juga bikin aku nangis loh. Heheh. Ada beberapa adegan yang bikin aku terharu banget. Terutama di episode 10, waktu Yuuki udah punya 90% gambaran nyata tentang apa yang ia pikirkan. Aku sebagai penonton dibawa untuk merasa takut kalo2 Yuuki juga bakalan jadi korban para Shiki itu. Sejenis ketakutan yang ga bisa dihindarkan, dan di detik2 Yuuki menjadi korban ini beneran banyak air mata 😥

Shiki-4

Yang mengejutkan dari anime ini adalah twist di beberapa episode menuju akhir. Seperti yang aku bilang, mungkin juga penulis anime ini adalah penggemar novel ‘The Walking Dead’, di mana setelah para warga tahu apa yang sebenarnya terjadi, mereka dengan penuh keberanian dan mengatur banyak strategi untuk melakukan serangan balik pada para Shiki.

Adegan penuh darah dan cara membunuh yang menurutku cukup ‘oke’ ini bermunculan di mana-mana. Bahkan yang bikin aku terkejut adalah para warga desa yang berubah jadi sejenis gila. Mereka yang terhhipnotis para Shiki atau yang baru Cuma kena gigit satu kali dan belum berubah jadi Shiki pun justru langsung dibunuh dengan cara yang mengerikan.

Episode spesial anime ini menceritakan tentang para Shiki yang tersisa dan berhasil melarikan diri dari serangan para warga desa. Mereka semua layaknya manusia, merasa takut akan kematian. Tapi akhirnya, ga ada satu pun dari para Shiki yang berhasil selamat dari para warga desa. Warga desa yang kehabisan pasak akhirnya memutuskan untuk mengikat para Shiki, menunggu matahari terbit dan membakar tubuh mereka secara mengerikkan. Ini juga sedih sih sebenernya 😥

So, bagi kalian penyuka anime horror, misteri, gore, plus yang sedih-sedih. Anime Shiki ini aku rekomendasikan juga untuk ditonton b^^d

11 thoughts on “[Anime] Shiki

      • Ending nya ngegantung (eps 22), biksu (seishin) kabur ke kota pake mobil bawa shiki kecil (sunako) di dalam koper besar di kursi belakang mobilnya, kayaknya si biksu berubah jd manusia serigala.

      • Iya betul eps 22 masih kelihatan gantung,
        Si biksu muda sebenarnya jadi manusia srigala atau udah mati kemudian bangkit jadi shiki ya ? (karena ada momentnya mata si biksu ini bisa berubah sendiri jadi mata kayak shiki dan jadi mata normal manusia juga) dan shiki bocah cewe sunako dibawa lari sama si biksu muda pakai mobil. Yang jadi pertanyaan, kelanjutan dari mereka berdua yang berhasil melarikan diri ini kira2 kemana ? dan apa mereka berdua ini ada kemungkinan mau merencanakan aksi terornya lagi seperti yang dilakukan di desa sotoba yaitu menebar kekacauan dengan mengubah manusia menjadi shiki dengan cara menggigit leher atau bagian tubuh korban ?
        Menurut ane itu aja sih yang masih jadi misteri tanda tanya besar di benak ane sampe sekarang 🙂

  1. Udh lama g main ksini!!
    Udh bnyk rekomendasi anime…
    animeku udh brtumpuk dnotebook g smpt2 nton ><
    Aku mlh rada bosan loh nton in.. emg mencekam, tp klo buat aku alurny lambat, bbrp eps trakhir br seru.. Endingnya sedihh aku kasian sm ank prmpuan pimpinan shiki it..
    Ada eps tambahan yaa? waaa aku blm nton…

  2. Fyi, anime shiki ini adalah adaptasi dari sebuah novel yang berjudul sama di tahun 1998 oleh fuyumi ono, jadi bisa di confirm kalo penulisnya sama sekali ga ada terinspirasi dengan the walking dead^^ . Habis baca ini review aku malah kena spoilers hahaha xD ga apa sih~ penasaran soalnya.

Gimme Lollipop